Skip to main content

Nganjuk Kota – Kedatangan Bhabinkamtibmas Kelurahan Ploso Polsek Nganjuk Kota Aipda Didik Purnawan kepada warga binaannya yang mengalami sakit dan kurang mampu dengan memberikan bantuan berupa paket sembako untuk meringankan beban mereka.

Bhabinkamtibmas Kelurahan Kelurahan Ploso Aipda Didik Purnawan mengatakan kedatangannya bersama warga kali ini tidak lain untuk bersilaturahmi serta memberikan bantuan kepada mereka.

“Kegiatan ini, merupakan bentuk perhatian dan kepedulian Polri dalam hal ini Bhabinkamtibmas Kelurahan dan menjadi program Bapak Kapolres Nganjuk AKBP Boy Jeckson S, S.H., S.I.K, M.H. agar dekat dengan masyarakat dan lingkungan.

Alhamdulilah, hari ini kita bisa bersilaturahmi melalui giat sambang kepada warga serta memberikan bantuan untuk warga kurang mampu apalagi dia sedang sakit yang cukup lama, ” ucapnya

Sementara itu Kapolsek Nganjuk Kota Kompol Drs. Masherly Sutrisno menambahkan bahwa dengan adanya bentuk rasa saling kepedulian, maka akan terbina sinergitas dan kemitraan antara aparat keamanan dan seluruh lapisan masyarakat.

#HumasNganjukKota
#KandaniJatim
#KandaniNganjuk

Leave a Reply