Skip to main content

Nganjuk, Warujayeng – Kapolsek Warujayeng Kompol Lilik Suharyono, S.H bersama anggota dan Bhabinkamtibmas Desa Sidoharjo Aipda Sugeng memberikan penyuluhan tentang kenakalan remaja kepada siswa-siswi SDN V Sidoharjo Kec. Tanjunganom. Senin (30/01/2023)

Kompol Lilik menjelaskan bahwa kegiatan penyuluhan ini dilakukan bertujuan agar siswa-siswi sebagai generasi penerus dapat terhindar dari perilaku negatif yang mengarah pada kenakalan remaja dan dapat merugikan masa depan mereka.

“Penyuluhan ini kami berikan kepada para siswa agar sejak dini mereka dapat memahami bahaya dari kenakalan remaja, sehingga mereka lebih fokus belajar dan tidak terjerumus kepada hal-hal yang merugikan,” ungkapnya.

“Dalam penyuluhan itu para siswa diberi pemahaman tentang maksud kenakalan remaja, penyebab dan jenis-jenisnya serta cara penanganan dan pencegahan sejak dini,” ucap Kompol Lilik.

“Kegiatan penyuluhan ini akan terus kami lakukan khususnya kepada anak-anak sekolah yang berada di wilayah Kecamatan Tanjunganom, sebagai bentuk kepedulian kami pada dunia pendidikan, guna mewujudkan generasi penerus yang membanggakan dan sukses meraih cita-cita,” tutup Kapolsek Warujayeng. (humas wrj)

Leave a Reply