Skip to main content
Uncategorized

POLSEK NGLUYU RAZIA KENDARAAN BERMOTOR ANTISIPASI KEJAHATAN DAN JAGA SITKAMTIBMAS

By 20 November 2021No Comments

tribratanews.nganjuk.jatim.polri.go.id
Salah satu upaya kepolisian dalam mengantisipasi gangguan kamtibmas sekaligus pendisiplinan masyarakat tentang protokol kesehatan adalah melaksanakan razia kendaraan bermotor, seperti yang dilaksanakan di Jalan raya ngluyu, Sabtu pagi (20/11/2021).

Nampak dalam kegiatan itu dipimpin Kanit Sabara Polsek Ngluyu Aiptu Puguh eko beserta 3 personil lainnya.

Razia dilaksanakan dengan sasaran pelanggaran kasat mata dalam rangka tertib berlalu lintas khususnya penggunaan masker dan pemeriksaan barang-barang bawaan serta surat- surat kelengkapan Ranmor berupa : SIM, STNK dan kelengkapan lainnya serta menyampaikan Protokol Kesehatan Covid-19.

Dalam kegiatan itu petugas tidak menemukan pelanggaran protokol kesehatan maupun pelanggaran dalam surat-surat berkendara.
Selama kegiatan tidak ditemukan barang berbahaya berupa sajam, senpi, handak dan barang berbahaya lainnya, situasi dalam keadaan aman, kondusif.

(Humas Polsek ngluyu)

Leave a Reply