Skip to main content

Nganjuk, Warujayeng – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, anggota Polsek Warujayeng Polres Nganjuk melaksanakan patroli rutin ke sejumlah titik rawan, termasuk minimarket Alfamart yang berada di Jln. Raya Kandangan Desa Kedungrejo Kec. Tanjunganom. Senin malam (21/7/2025)

Kegiatan patroli ini dilakukan guna mencegah tindak kriminal seperti pencurian, perampokan, dan gangguan keamanan lainnya, khususnya di tempat-tempat yang beroperasi hingga malam hari, bahkan 24 jam.

Dalam patroli tersebut, petugas berdialog langsung dengan karyawan Alfamart, memberikan himbauan Kamtibmas (keamanan dan ketertiban masyarakat), serta memastikan lingkungan sekitar dalam kondisi aman.

Kapolsek Warujayeng AKBP Lilik Suharyono, S.H menjelaskan bahwa patroli ini merupakan bagian dari program rutin Polsek Warujayeng untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat.

“Kami ingin memastikan bahwa tempat usaha seperti Alfamart tetap dalam kondisi aman, terutama saat malam hari. Kami juga mengajak pihak karyawan untuk segera melapor jika melihat hal-hal mencurigakan,” ujarnya.

Karyawan Alfamart menyambut baik kehadiran petugas dan menyampaikan apresiasi atas perhatian serta upaya Polsek Warujayeng dalam menjaga keamanan lingkungan.

Patroli serupa akan terus dilaksanakan secara berkala sebagai bentuk komitmen Polsek Warujayeng dalam menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif di wilayahnya. (humas wrj)

Leave a Reply