Skip to main content

Nganjuk Kota – Guna menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif, khususnya pada malam akhir pekan, Polsek Nganjuk Kota melaksanakan Patroli Blue Light disertai razia kendaraan bermotor di sejumlah titik rawan di wilayah hukum Polsek Nganjuk Kota, minggu malam (21/9/2025).

Kegiatan yang dipimpin langsung Kapolsek Nganjuk Kota Kompol Jumari, S.H. dan personel piket malam menyasar beberapa ruas jalan utama, persimpangan padat, serta lokasi yang kerap dijadikan ajang nongkrong anak muda hingga rawan dijadikan arena balap liar. Dengan menyalakan lampu rotator biru khas patroli, kehadiran polisi di lapangan menjadi tanda sekaligus upaya pencegahan dini agar masyarakat merasa aman.

Dalam patroli tersebut, petugas tidak hanya berkeliling dan memberikan imbauan kepada masyarakat, tetapi juga melaksanakan razia kendaraan. Pemeriksaan dilakukan secara selektif terhadap kendaraan yang dicurigai melakukan pelanggaran, seperti penggunaan knalpot brong, tidak dilengkapi surat-surat kendaraan, maupun adanya indikasi membawa barang berbahaya seperti miras, narkoba, dan senjata tajam.

Kapolsek Nganjuk Kota, Kompol Jumari, S.H., saat dikonfirmasi menjelaskan bahwa kegiatan patroli malam hari ini merupakan bagian dari upaya kepolisian untuk memberikan rasa aman kepada warga.
“Patroli Blue Light ini rutin kami gelar sebagai langkah preventif. Selain mencegah balap liar dan pelanggaran lalu lintas, kegiatan ini juga untuk menekan potensi tindak kriminalitas jalanan yang bisa saja terjadi di malam hari,” ungkap Kompol Jumari.

Lebih lanjut, Kapolsek menegaskan bahwa pihaknya akan menindak tegas pengendara yang terbukti melanggar aturan lalu lintas maupun terlibat dalam kegiatan yang mengganggu ketertiban masyarakat. “Kami tidak segan-segan melakukan penindakan hukum, terutama bagi pelanggar yang menggunakan kendaraan untuk aksi balap liar karena membahayakan diri sendiri maupun orang lain,” tambahnya.

Sementara itu, salah seorang warga sekitar lingkungan mastrip jl. Panglima Sudirman, sdr. Yudi (37), mengaku merasa tenang dengan adanya patroli rutin yang digelar Polsek Nganjuk Kota. “Kalau malam biasanya banyak anak-anak muda yang ugal-ugalan di jalan. Dengan ada polisi patroli, suasana jadi lebih aman dan kami warga bisa lebih nyaman,” ujarnya.

Kegiatan patroli berlangsung hingga dini hari dengan situasi relatif aman dan terkendali. Tidak hanya itu, petugas juga menyempatkan diri memberikan imbauan langsung kepada sejumlah anak muda yang sedang berkumpul di tepi jalan agar tidak melakukan kegiatan yang meresahkan masyarakat.

Dengan dilaksanakannya Patroli Blue Light dan Razia secara berkelanjutan, diharapkan situasi kamtibmas di wilayah Nganjuk Kota tetap kondusif, serta masyarakat dapat beraktivitas dengan aman dan nyaman tanpa gangguan dari aksi balap liar maupun tindak kriminalitas lainnya.

Leave a Reply