Nganjuk Kota – Dalam upaya menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif, Polsek Nganjuk Kota melaksanakan kegiatan Patroli Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) dengan menyasar kawasan perbankan, Senin (22/7/2025).
Kegiatan patroli dipimpin langsung oleh Ps. KSPKT Aiptu Anang Abimanyu bersama anggota jaga. Dalam giat tersebut, petugas melakukan dialogis dengan satuan pengamanan (Satpam) dan para nasabah di lingkungan bank.
Kepada Satpam dan nasabah, petugas memberikan himbauan agar senantiasa meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi gangguan keamanan, termasuk upaya penipuan dan aksi kriminalitas di sekitar lingkungan perbankan.
“Kami mengimbau para Satpam agar selalu siaga dan waspada dalam menjalankan tugas pengamanan. Kepada nasabah, kami juga ingatkan untuk tidak membawa uang tunai dalam jumlah besar secara mencolok dan tetap berhati-hati terhadap modus kejahatan,” ujar Aiptu Anang.
Kegiatan ini merupakan bagian dari langkah preventif Polsek Nganjuk Kota dalam mengantisipasi gangguan keamanan, khususnya di kawasan objek vital seperti perbankan. Patroli KRYD akan terus dilaksanakan secara rutin guna memberikan rasa aman kepada masyarakat.