Skip to main content

Kertosono – Hari ini, Iptu Zainul Kusdiyanto, Kanit Samapta Polsek Kertosono, turun langsung memimpin patroli di sekitar Stasiun Kereta Api Kertosono. Kehadiran Iptu Zainul Kusdiyanto dalam patroli ini bertujuan untuk memastikan keamanan dan ketertiban di area strategis tersebut Pasca Liburan Tahun Baru 2024 . Selasa (2/1/2024)

Dalam patroli tersebut, Iptu Zainul Kusdiyanto bersama anggota polisi lainnya melakukan pemantauan intensif terhadap aktivitas di sekitar stasiun, termasuk area peron dan halaman stasiun. Langkah ini diambil sebagai upaya preventif untuk mencegah potensi gangguan keamanan.

Di lain tempat Kapolsek Kertosono Kompol Rahayu Rini S.Pd saat dikonfirmasi humas menyampaikan, pentingnya menjaga keamanan di stasiun kereta api, terutama pasca libur Tahun Baru. “Stasiun kereta api menjadi salah satu titik vital yang perlu dijaga dengan baik. Kami berkomitmen untuk memberikan rasa aman kepada pengguna jasa kereta api dan masyarakat umum yang berada di sekitar stasiun,” ujar Ujar Kapolsek .

Selain memantau aktivitas masyarakat, petugas juga memberikan himbauan kepada pengguna stasiun agar tetap waspada dan melaporkan segala hal yang mencurigakan. Patroli ini dilaksanakan sebagai bagian dari upaya Polsek Kertosono dalam memberikan pelayanan dan perlindungan kepada masyarakat.

Dengan kehadiran Personil Samapta Polsek Kertosono , diharapkan dapat memberikan kepercayaan dan ketenangan kepada masyarakat sekitar stasiun. Polsek Kertosono terus berupaya menjaga keamanan dan ketertiban demi kenyamanan bersama, terutama dalam menghadapi momen-momen penting seperti libur Tahun Baru.

#Humaspolsekkertosono

Leave a Reply