Nganjuk.tribratanews.nganjuk.jatim.polri.go.id humasrejoso- Bertempat di Balai Kecamatan Rejoso Jajaran FORPIMCAM Kecamatan Rejoso pada hari Jum’at tgl 19 November 2021 dimulai jam 13.30 wib melaksanakan giat koordinasi Percepatan pelaksanaan vaksinasi. Kegiatan tersebut dihadiri oleh Camat, Ndanramil, Kapolsek Rejoso dan para Kades Se Kecamatan Rejoso serta tenaga nakes kecamatan Rejoso.
Dalam arahannya Camat Rejoso Sdr. JOHANSYAH SETYAWAN mengatakan bahwa pencapaian vaksinasi di Kecamatan Rejoso masih jauh dari target , yaitu baru mencapai 40 persen . Oleh karena itu mari bersama sama kita saling bahu membahu tingkatkan vaksinasi . Khususnya para Kades agar selalu sampaikan kepada warganya betapa pentingnya vaksinasi.
Pada kesempatan tersebut Kapolsek Rejoso AKP GENDUT WISOKO .S.H . Menjelaskan “Saat ini sedang gencar dilakukan vaksinasi kepada seluruh masyarakat dan masyarakat ada juga yang kurang sadar dan enggan untuk melakukan vaksinasi, oleh karena itu BhabinKamtibmas perlu membantu menjelaskan kepada masyarakat tentang pentingnya vaksin untuk segera terciptanya heard immunity. Tanpa adanya kemauan masyarakat akan sulit terciptanya heard immunity sehingga pandemi Corona tak kunjung berakhir, oleh karena itu semua pihak harus saling mendukung program pemerintah ini agar kehidupan masyarakat bangsa dan negara bisa berjalan normal kembali”
Ucap Kapolsek Rejoso.
humasrejoso
