Skip to main content

Nganjuk, Kertosono – Menjelang waktu dini hari Patroli Blue Light Polsek Kertosono laksanakan Patroli tempat – tempat rawan tindak kejahatan dan pemukiman warga antisipasi 3C & Balap liar berikan rasa aman kepada masyarakat. Rabu (3/08/2022).

Giat patroli Blue Light dipimpin langsung oleh Kapolsek Kertosono Kompol Rahayu Rini S.Pd bersama tiga anggota melaksanakan patroli cegah tindak kejahatan disaat dini hari , Giat patroli ini menyasar pemukiman warga dan tempat – tempat sepi yang rawan tindak kejahatan di wilayah Kecamatan Kertosono serta menghimbau kepada masyarakat yang ditemui untuk selalu waspada terhadap pelaku tindak kejahatan.

Kapolsek Kertosono Kompol Rahayu Rini S.Pd saat dikonfirmasi humas mengatakan “Fokus Sasaran Patroli dini hari adalah antisipasi tempat rawan tindak kejahatan penganiayaan menggunakan Sajam yang menjadi Atensi pimpinan , Anggota Polsek Kertosono selalu siap melayani, melindungi dan Mengayomi masyarakat dengan wujud giat patroli yang ditingkatkan guna mencegah gangguan keamanan di wilayah Kecamatan Kertosono”. Ujar Kapolsek.

#Humaspolsekkertosono

Leave a Reply