Skip to main content

tribratanews.nganjuk.jatim.polri.go.id,gondang – Polsek Gondang Polres Nganjuk Giatkan Operasi Yustisi Mobailing dan Patroli Blue Light Patrol (BLP) dalam rangka antisipasi tindak kriminal dan gesekan antar pemuda sekaligus antisipasi pencegahan penularan Covid -19 dan gangguan kamtibmas di Wilayah hukum Polsek Gondang, Jumat (10/12/2021) malam.

Kapolsek Gondang AKP Alex Candra mengatakan, petugas memberikan himbauan kepada masyarakat untuk tetap menjaga situasi kamtibmas aman dan kondusif serta selalu terapkan protokol kesehatan dalam rangka pencegahan penularan Covid-19.

Operasi Yustisi dan Blue Light Patrol di seputaran pasar Gondang dan wilayah rawan gesekan antar pemuda, serta pemukiman penduduk seputaran simpang empat desa Ngujung.

Disampaikan juga oleh petugas agar warga tetap pakai masker, tidak berkerumun, jaga jarak, rajin cuci tangan pakai sabun dan taati protokol kesehatan, Selain itu, petugas mengajak warga untuk menjaga keamanan dan kebersihan lingkungan, ungkap Kapolsek.

“Menjaga keamanan agar tidak ada gangguan kamtibmas dan gesekan antar pemuda, serta selalu menjaga kebersihan supaya terhindar dari covid-19” pungkasnya.

Humas Polsek Gondang

Leave a Reply